10 Orang Terkuat Di Dunia
Kali ini kita akan membahas tentang 10 orang terkuat di dunia. Sebenarnya lagi-lagi kita bertemu dengan istilah “relatif” karena kekuatan itu juga sebenarnya relatif. Misalnya orang yang kuat berkelahi belum tentu ia kuat berenang, atau juga sebaliknya. Nah untuk itu perlu diingat kembali, 10 orang terkuat di dunia ini bukan mutlak karena bisa jadi diantara mereka bersepuluh ini ada yang takut sama kecoak. Lah, siapa tau?
Dalam hal ini kita mengambil standar orang kuat sedunia dari pergelaran kompetisi World Strongers Man yang selalu diadakan setiap tahun.
10. Laurance Shahlaei
Laurance Shahlaei adalah seorang berkebangsaan Inggris yang memiliki darah Iran dari sebelah Ayahnya. Laurace Shahlaei memiliki tinggu 193 cm dan berat 160kg. Laurance Shahlaei pernah menjadi orang terkuat di Eropa pada tahun 2016. Sayangnya pada saat pergelaran world’s strongers man 2016 ia mengalami cedera dan hanya menempati peringkat ke 10.
Laurance Shahlaei sempat mewakili Iran pada tahun 2011 namun kembali beraksi untuk Inggris pada pergelaran selanjutnya hingga sekarang. Lahir pada tanggal 25 Desember 1982, Laurance Shahlaei masih memiliki peluang besar untuk memenangi kejuaraan orang terkuat di dunia tahun berikutnya.
9. Matjaz Belsak
Matjaz Belsak adalah seorang berkewarganegaraan Slovenia. Dengan tinggi badan 185 cm serta berat 140 kg. Matjaz Belsak berhasil menempatkan dirinya sebagai peringkat ke 9 pada kejuaraan orang terkuat sedunia tahun 2016 di Botswana.
8. Grzegorz Szymanski
Grzegorz Szymanski adalah seorang berkebangsaan Polandia yang memiliki postur tubuh 189cm dan berat badan 134kg. Pada kejuaraan orang kuat sedunia tahun 2016 ia berhasil menempatkan dirinya di peringkat 8 dan merupakan prestasi tertinggi sepanjang karirnya dia ajang tersebut.
7. Mateusz Kielzkowski
Mateusz Kielzkowski merupakan seorang berkebangsaan Polandia yang lahir pada 12 Agustus 1993. Mateusz Kielzkowski berhasil menempatkan diri pada peringkat tujuh kejuaraan orang terkuat dunia 2016. Mateusz Kielzkowki memiliki tinggi badan 193 cm dan berat 142kg.
6. Martins Licis
Martin Licis memiliki postur tubuh 190cm dan berat 130kg. Martin Licis memiliki nama gelar the dragon. Martin Licis lahir di Latvia pada 28 September 1990. Martins Licis berhasil menempatkan diri sebagai orang terkuat ke 6 didunia pada pergeralan orang terkuat sedunia tahun 2016.
5. Jean Francois Caron
Jean Francois Caron adalah seorang berkebangsaan Canada yang berhasil menempati peringkat ke 5 pada kejuaraan orang terkuat dunia tahun 2016 di Botswana. Jean Francois Caron telah menjadi orang terkuat di Canada sejak tahun 2011 dan tak pernah terkalahkan hingga tahun 2016.
Postur tubuh Jean Francois Caron adalah 188cm dan berat 140kg. Jean Francois Caron lahir pada 29 Juni 1982 dan sempat juga menjadi orang terkuat di Amerik Utara pada tahun 2012.
4. Konstantine Janashia
Konstantine Janashia adalah seorang berkebangsaan Georgia. Tinggi badannya 196cm dengan berat 155kg. Konstantine juga digelar dengan nama Georgian Bull. Sebelum terjun untuk berlaga menjadi orang terkuat di dunia Konstantine Janashia sebelumnya sempat menjadi atlit rugby. Konstantine Janashia lahir di Georgia pada tanggal 30 Agustus 1990.
3. Eddie Hall
Eddie Hall adalah seorang berkebangsaan Inggris yang lahir pada tanggal 15 Januari 1988. Eddie Hall digelari dengan nama the beast. Dengan tinggi badan 190cm dan berat 186kg. Prestasi terbaiknya adalah orang terkuat di Eropa pada tahun 2014 dan 2015.
2. Habfor Julius Bjornsson
Habfor adalah seorang berkebangsaan Swedia yang digelari thor pada ajang orang terkuat di dunia. Habfor memiliki tinggi badan 205cm dan berat badan 189kg. Habfor tercatat berhasil menorehkan sejarah baru pada bidang angkat sejenis beban yang sudah 1000 tahun tidak terpecahkan. Yaitu membawa beban seberat 649kg sejauh lima langkah, 2 langkah lebih hebat dari rekor 1000 tahun lalu yang dipegang Orm Strofulsson.
1. Brian Shaw
Ini dia orang terkuat dunia versi World’s Strongest Man yang merupakan sebuah ajang bagi orang-orang kuat didunia berlaga untuk menunjukkan kemampuannya dalam mengangkat beban yang sangat berat.
Brian Shaw sudah empat kali menjadi jawara orang terkuat di dunia yaitu pada tahun 2011, 2013, 2015 dan 2016. Brian Shaw memiliki tinggi badan 203cm dan berat 192kg. Brian Shaw lahir di New York, Amerika Serikat pada 26 Februari 1982.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar